Kamis, 22 Mei 2008

Menuju Daulah Islamiyah 3/3

Kumpulan Artikel Islami

Menuju Daulah Islamiyah 3/3 Menuju Daulah Islamiyah 3/3

Kategori Manhaj

Minggu, 22 Februari 2004 07:09:35 WIBMENUJU DAULAH ISLAMIYAHOlehSyaikh Muhammad Nashiruddin Al-AlbaniBagian Terakhir dari Tiga Tulisan [3/3]Di dalam sebagian kitab Hanafiyah terdapat pertanyaan: Bolehkan wanita Hanafiyah menikah dengan laki-laki Syafi'iyah Dan jawabnya adalah tidak boleh. Karena Hanifiyah meragukan iman orang-orang Syafi'iyah.Dan kaum Muslimin di negara-negara di belakang dua sungai telah mengamalkan fatwa ini bertahun-tahun, yang penduduknya tidak membolehkan anak-anak wanita mereka menikah dengan laki-laki Syafi'iyah.Begitulah keadaannya sampai datang seorang tokoh ulama Hanifiyah yang bergelar Mufti ats-Tsaqalain, yang menyusun tafsir Abu as-Suud, yang dalam menghadapi masalah tadi berfatwa: tentang bolehnya Hanifiyah menikah dengan orang Syafi'iyah, akan tetapi dengan alasan yang aku sendiri tidak bisa mengomentarinya.[Tafsir] Abu as-Su'ud telah membolehkan pernikahan laki-laki Hanifiyah dengan wanita Syafi'iyah dengan menempatkan kedudukan wanita itu pada kedudukan ahli kitab dengan qiyas perlakuan terhadap wanita Yahudi atau Nashrani.Maka sangat mengherankan, jika ia [Abu as-Su'ud] membolehkan ini, akan tetapi dia tidak membolehkan sebaliknya... dan sungguh ini telah terjadi di negara-negara kaum Muslimin dan terus terjadi sampai hari ini.Aku [Syaikh Al-Albani] mendengarnya sendiri dari seorang laki-laki awam yang bermazhab Hanafiyah yang terpesona kepada seorang kahatib masjid Bani Umayyah di Damaskus Syam, sehingga ia berkata, "Seandainya khatib itu tidak bermazhab Syafi'i, sungguh aku akan menikahkankannya dengan putriku."Aku harapkan janganlah seorang dari orang-orang yang lalai, tergesa-gesa menuduhku telah berbuat jahat dan mengatakan: "Sesungguhnya perselisihan-perselisihan ini telah berakhir dan telah lewat masanya."Maka kepada orang ini dan yang semisalnya, aku sebutkan contoh di atas [yang aku mengetahuinya sendiri] sebagai dalil terus berlansungnya perselisihan-perselisihan tersebut.Ini adalah pada tingkatan bangsa Arab, maka apabila engkau berpindah kepada kaum Muslimin non-Arab, pasti engkau dapatkan perselisihan yang lebih pahit dan lebih keras daripada perselisihan-perselisihan yang mengherankan ini.Kedua.Perselisihan dalam furu' tidak akan berbahaya. Adapun ucapan mereka bahwa perselisihan dalam furu' tidak akan berbahaya, maka aku katakan: "Di dalam perselisihan ushul bahayanya jelas, sebagiannya telah lewat, berdasarkan ini maka sesungguhnya bahaya itu juga pindah pula pada [perselisihan] furu'; dan cukuplah sebagai tanda bahaya bahwa perselisihan ini menyebabkan berpecah-belahnya ummat dan porak-porandanya seperti telah aku jelaskan.Pertanyaannya sekarang adalah: Bagaimana penyelesaiannyaPenyelesaiannya ada pada penutup hadits Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam yang telah aku kemukakan, yaitu "sampai kalian kembali ke agama kalian." Yang artinya terkandung pada kembali secara benar kepada Islam. Islam dengan pemahaman yang benar yang telah dijalani oleh Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam dan para shabahat beliau.Untuk membatasi jawaban masalah tersebut, aku ulangi: "Haruslah kita memulai dengan tashfiyah dan tarbiyah, dan sesungguhnya harakah [pergerakan] apa saja yang tidak berdiri di atas fondasi ini sama sekali tidak ada faedahnya."Dan untuk membuktikan kebenaran pendapat kita di dalam manhaj ini, kita kembali kepada Kitab Allah al-Karim, di dalamnya terdapat satu ayat yang menunjukkan bahwa permulaan itu haruslah dilakukan dengan tashfiyah kemudian tarbiyah yang membuktikan kesalahan setiap orang yang tidak setuju dengan kita.Allah berfirman:" Artinya : Jika kalian menolong Allah, niscaya Dia akan menolong kalian." [Muhammad 7]Inilah ayatnya, Dia berfirman: Jika kalian menolong Allah, niscaya Dia akan menolong kalian."Inilah ayat yang dimaksud; dan ahli tafsir telah sepakat bahwa arti menolong Allah adalah "mengamalkan hukum-hukumNya." Dan termasuk pula: "Iman kepada yang ghaib." Yang telah dijadikan oleh Allah sebagai syarat pertama bagi mu'minin."Artinya : Yaitu mereka yang beriman kepada yang ghaib dan menegakkan shalat." [Al-Baqarah: 3]Maka bila pertolongan Allah tidak terwujud, kecuali dengan menegakkan hukum-hukumNya, lantas bagaimana mungkin kita memasuki jihad secara amalan Sedangkan kita belum menolong Allah sesuai [makna] yang telahdisepakati ahli tafsir.Bagaimana kita memasuki jihad sedangkan aqidah kita rusak, hancur Bagaimana kita akan berjihad, sedangkan akhlaq rusak Kalau begitu haruslah meluruskan aqidah dan mendidik jiwa sebelum memulai jihad.Dan aku mengetahui bahwa perkara ini tidak akan selamat dari penentangan terhadap manhaj kita: tashfiyah dan tarbiyah.Tentang ini ada orang berkata: "Sesungguhnya melaksanakan tashfiyah dan tarbiyah adalah satu urusan yang membutuhkan waktu panjang bertahun-tahun."Akan tetapi aku katakan, "Hal ini [waktu panjang] tidaklah penting, namun yang penting adalah kita menjalankan apa yang diperintahkan oleh agama kita, oleh Rabb kita yang Maha Agung."Yang penting kita mulai pertama kali dengan mengenal agama kita dan setelah itu tidak peduli apakah jalannya panjang atau pendek.Sesungguhnya aku tujukan ucapanku ini kepada para aktifis da'wah kaum Muslimin, para ulama dan para pembimbing. Aku seru mereka, hendaklah berada di atas ilmu yang sempurna tentang Islam yang shahih dan hendaklah mereka memerangi setiap kelalaian atau pura-pura lupa dan memerangi setiap perselisihan dan pertengkaran."Artinya : Maka janganlah kalian saling bertengkar yang menyebabkan kalian jadi gentar dan hilang kekuatan kalian." [Al-Anfal: 46]Dan setelah kita menyelesaikan pertengkaran dan kelalaian ini dan kita tempatkan kebangkitan, persatuan dan kesepatan pada posisinya, maka kita mengarah untuk mewujudkan kekuatan materi [fisik]:"Artinya : Dan siapkanlah untuk menghadapi mereka, kekuatan apa saja yang kalian mampu berupa kuda-kuda yang ditambatkan untuk berperang, [yang dengan persiapan itu] kalian menggentarkan musuh Allah dan musuh kalian." [Al-Anfal : 60]Mewujudkan kekuatan materi adalah perkara yang pasti, karena memang harus membangun industri, pabrik senjata dan lainnya. Akan tetapi sebelum segala sesuatu itu dilakukan, haruslah kembali secara benar kepada agama sebagaimana yang dijalani oleh Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam dan para sahabat beliau di dalam aqidah, ibadah, tingkah laku dan seluruh apa yang berkaitan dengan perkara-perkara syari'ah.Dan hampir-hampir engkau tidak akan mendapati seorang pun di kalangan kaum Muslimin yang menjalankan ini, kecuali Salafiyun.Mereka adalah orang-orang yang meletakkan titik di atas huruf-huruf, dan mereka sajalah yang menolong Allah dengan apa yang Dia perintahkan yang berupa tashfiyah dan tarbiyah yang akan mewujudkan manusia Muslim yang benar. Mereka sajalah wujud firqah an-Najiyah [golongan yang selamat] dari neraka dari 73 firqah yang ketika Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam ditanya tentangnya, beliau bersabda, "Semuanya di dalam neraka."Oleh karena inilah aku ulangi lagi, "Tidak ada jalan keselamatan, kecuali al-Kitab dan as-Sunnah serta tashfiyah dan tarbiyah di dalam menuju al-Kitab dan as-Sunnah. Dan ini mendorong upaya pemahaman terhadap ilmu hadits dan pemisahan yang shahih dari yang dhaif, supaya kita tidak membangun hukum yang keliru seperti yang dijalani kaum Muslimin pada banyak kesalahan-kesalahan hukum dengan berpegang pada hadits-hadits yang lemah.Di antaranya [sekedar contoh], apa yang terjadi pada sebagian negara-negara Islam tatkala mempraktekkan Undang-Undang Islam -sebagaimana mereka namakan-, akan tetapi tidak berlandaskan sunnah Nabi shalallahu 'alaihi wasallam. Maka terjatuhlah ke dalam kesalahan-kesalahan perundang-undangan dan yang berkaitan dengan hukuman.Misalnya, bahwa hukuman seorang Muslim tatkala membunuh kafir dzimmi [yang bernaung di bawah bendera Islam ini] apabila dilakukan secara sengaja adalah balas dibunuh. Dan diyat [tebusan] orang dzimmi yang terbunuh secara keliru adalah sama dengan diyat Muslim. Padahal ini bertentangan dengan apa yang berlaku di zaman Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam.Maka bagaimana setelah ini [semua], memungkinkan kita menegakkan daulah padahal kita berada di dalam kesalahan-kesalahan serampangan ini. Ini terjadi pada lapangan ilmu, maka apabila kita berpindah ke masalah pendidikan, kita dapati kesalahan-kesalahan yang mematikan, akhlaq kaum Muslimin di dalam pendidikan hancur binasa. Maka haruslah dijalankan tashfiyah dan tarbiyah dan kembali secara benar kepada Islam.Dan pada kedudukan ini, sangat menakjubkan ucapan salah seorang da'i Islam bukan dari Salafiyun [akan tetapi kawan-kawanya tidak mengamalkan ucapan ini] yang berkata, "Tegakkan daulah Islam di dalam hati kalian, niscaya daulah Islam akan berdiri di bumi kalian."Sesungguhnya kebanyakan da'i Muslimin keliru ketika mereka lalai dari prinsip ini dan ketika mereka berkata, "Sesungguhnya sekarang bukanlah waktunya tashfiyah dan tarbiyah, akan tetapi sekarang hanyalah waktu untuk bersatu."Padahal bagaimana mungkin bersatu, sedangkan perselisihan terjadi dalam ushul dan furu'. Sesungguhnya perselisihan ini adalah kelemahan dan kemunduran yang laten pada kaum Muslimin.Dan obatnya adalah satu, teringkas dari apa yang telah dijelaskan, yaitu kembali dengan benar kepada Islam yang shahih atau mulai mempraktekkan manhaj kita dalam tashfiyah dan tarbiyah, dan mudah-mudahan ini telah cukup.Walhamdulillah Rabbil 'Alamin.[Diterjemahkan secara bebas oleh Muslim Abu Shalihah dari kitab "Hayaatu al-Albani wa Aatsaaruhu wa Tsanaa-u al-'Ulamaa 'Alaihi" oleh Muhammad bin Ibrahim asy-Syaibani, Juz I/377-391 bab "Ath-Thariq Ar-Rasyid Nahwa Binaa-i al-Kiyaani Al-Islamiy". Penerbit: Ad-Daar as-Salafiyah, cet. I, Th. 1407 H/1987 M, As-Sunnah Edisi 08/Th. III/1419-1999]

Sumber : http://almanhaj.or.id/index.phpaction=more&article_id=271&bagian=0


Artikel Menuju Daulah Islamiyah 3/3 diambil dari http://www.asofwah.or.id
Menuju Daulah Islamiyah 3/3.

Tidak ada komentar: