Kumpulan Artikel Islami
Melanggar Sumpah Wajib Membayar Denda, Denda Sumpah Adalah Berupa Makanan Bukan Uang Melanggar Sumpah Wajib Membayar Denda, Denda Sumpah Adalah Berupa Makanan Bukan Uang
Kategori Sumpah Dan Nadzar
Rabu, 30 Nopember 2005 11:11:26 WIBMELANGGAR SUMPAH DAN DENDANYAOlehSyaikh Abdul Aziz bin Abdullah bin BazPertanyaanSyaikh Abdul Aziz bin Abdullah bin Baz ditanya : Saya sering bersumpah di hadapan anak-anak saya agar mereka tidak melakukan perbuatan-perbuatan tertentu, tapi ternyata mereka tetap saja melakukannya. Apakah dengan demikian saya wajib membayar denda sumpah saya JawabanApabila Anda bersumpah dihadapan anak-anak Anda atau dihadapan siapapun agar mereka melakukan atau meninggalkan suatu perbuatan, kemudian mereka melanggarnya, maka Anda wajib membayar denda sumpah Anda tersebut. Hal ini berdasarkan firman Allah Subhanahu wa Ta’ala.â€Å"Artinya : Allah tidak menghukum kamu disebabkan sumpah-sumpahmu yang tidak dimaksud [untuk bersumpah], tetapi Dia menghukum kamu disebabkan sumpah-sumpah yang disengaja, maka kaffarat [melanggar] sumpah itu, ialah memberi makan sepuluh orang miskin, yaitu dari makanan yang biasa kamu berikan kepada keluargamu, atau memberi pakaian kepada mereka atau memerdekakan seorang budak. Barangsiapa tidak sanggup melakukan demikian, maka kaffaratnya puasa selama tiga hari. Yang demikian itu adalah kaffarat sumpah-sumpahmu bila kamu bersumpah [dan kamu langgar]. Dan jagalah sumpahmu†[Al-Ma’idah : 89]Begitu juga jika Anda bersumpah untuk melakukan atau meninggalkan suatu perbuatan, lalu Anda melihat bahwa ternyata Anda lebih baik membatalkan sumpah Anda tersebut, maka batalkanlah sumpah Anda kemudian Anda membayar denda sumpah tersebut. Hal ini berdasarkan sabda Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallamâ€Å"Artinya : Jika engkau bersumpah, kemudian engkau melihat sesuatu yang lebih baik dari sumpah tersebut, maka batalkanlah sumpahmu [dengan membayar denda] dan kerjakanlah sesuatu yang lebih baik dari sumpahmu itu†[Hadits Riwayat Bukhari dan Muslim]DENDA SUMPAH ADALAH BERUPA MAKANAN BUKAN UANGPertanyaanSyaikh Abdul Aziz bin Abdullah bin Baz ditanya : Ibu saya mempunyai kewajiban membayar denda sumpah [kaffarat yamin]. Bolehkah saya yang membayarnya dengan uang real Saudi seharga makanan untuk 10 orang Kalau boleh, berapa real yang harus saya keluarkan Dan bolehkah uang tersebut saya serahkan kepda yayasan sosial Berikanlah jawaban kepada saya, semoga Anda diberi pahala oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala.JawabanAnda boleh membayarkan denda sumpah ibu anda, baik ketika ibu Anda masih hidup atau sudah meninggal, dengan syarat ibu Anda mengijinkannya. Adapun pembayaran denda tersebut harus berupa makanan, bukan uang. Karena hal tersebut sudah ditetapkan dalam Al-Qur’an dan As-Sunnah. Banyaknya makanan yang harus diberikan adalah setengah sha’ [ 1 ½ kg] dan berupa makanan pokok penduduk setempat sepertu : Kurma, beras, jagung dan lain-lain. Atau boleh juga Anda memberi makan siang atau malam kepada 10 orang miskin tersebut, atau memberikan kepada mereka pakaian yang bisa dipakai untuk shalat seperti ; ghamis [baju panjang], sarung, baju biasa dan lain-lain.[Disalin dari kitab Al-Fatawa Juz Tsani, edisi Indonesia Fatawa Bin Baaz, Penulis Syaikh Abdul Aziz bin Abdullah bin Baaz, Penerbit At-Tibyan â€✠Solo]
Sumber : http://almanhaj.or.id/index.phpaction=more&article_id=1681&bagian=0
Artikel Melanggar Sumpah Wajib Membayar Denda, Denda Sumpah Adalah Berupa Makanan Bukan Uang diambil dari http://www.asofwah.or.id
Melanggar Sumpah Wajib Membayar Denda, Denda Sumpah Adalah Berupa Makanan Bukan Uang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar